Penjelasan tentang React JS - All Makruf

Mari Belajar di Sini

Penjelasan tentang React JS

Pada artikel ini, kami akan menjelaskan Penjelasan tentang React JS dan mengapa menggunakan React JS ?

Penjelasan tentang React atau React JS 

Penjelasan tentang React JS

React JS merupakan library Javascript yang dapat dimanfaatkan untuk membangun User Interface (UI). React JS adalah salah satu framework Front-end web. React JS digunakan untuk semua hal yang berkaitan dengan tampilan aplikasi Web.

Dalam arsitektur MVC (Model-View-Controller), React hanya berperan sebagai komponen V atau View. Dengan menggunakan React, kita dapat menghasilkan aplikasi Web yang cepat, keren, dan reaktif. Salah satu aplikasi web yang terkenal yang menggunakan React adalah aplikasi Facebook. Sangat banyak user facebook yang online bersamaan, tetapi performa facebook dari segi kecepatannya tidak pernah menurun walaupun diakses oleh banyak user. Selain itu, dengan menggunakan React, kita dapat menangani kasus realtime lebih mudah tanpa harus mereload aplikasi web yang bertujuan untuk merespon secara cepat dan langsung di layar browser. Contohnya seperti fitur komentar, like, tangging, dan beberapa lainnya pada facebook.

React JS pertama kali dibuat oleh Jordan Walke yang merupakan software engineer di Facebook. React JS pertama kali diimplementasikan pada News Feed Facebook tahun 2011. Kemudian pada tahun 2013, React seccara resmi dishare ke publik (open source). 

Mengapa Menggunakan React JS
  • Digunakan oleh perusahaan besar



React JS telah digunakan oleh website atau perusahaan-perusahaan besar dan terkenal, seperti Facebook, Instagram, NetFlix, WhatsApp, Paypal, Uber, Dropbox, Tokopedia, BukaLapak, Gojek, Grab, Traveloka dan beberapa lainnya.

  • Trend Penggunaanya terus meningkat

Ada beberapa library javascript lainnya yang juga banyak digunakan untuk framework front end web, seperti Angular, VueJS dan lainnya. Akan tetapi tren penggunaan React JS terus meningkat dibandingkan lainnya.

  • React JS semakin popular

React JS semakin popular dikarenakan penggunaan yang mudah, cepat dan digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang terkenal.

  • Developer React JS semakin banyak dicari

Lowongan pekerjaan yang membutuhkan developer atau programmer React semakin banyak, terutama pada perusahaan Software House dan Startup Digital. Bisa dilihat di web http://www.hntrends.com yang selalu men-tracking trend developer skill yang paling banyak dicari dalam dunia kerja developer IT, sampai tahun 2020 menampilkan React sebagai ranking pertama yang paling diminati.

baca juga : Keunggulan ReactJS dan Kelemahan ReactJS


Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "Penjelasan tentang React JS"